MALUKURAYA.COM – Menteri Pertahahan Prabowo Subianto menyerahkan lima pesawat NC-212i buatan PT Dirgantara Indonesia (PTDI).
Kepada TNI Angkatan Udara di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (12/12/2023).
Prabowo mengatakan NC-212i sebagai alutsista buatan anak bangsa dapat melakukan sejumlah tugas.
Seperti melakukan foto udara, navigasi udara dan melancarkan modifikasi cuaca atau hujan buatan.
Baca Juga:
Termasuk Ternate dan Ambon, Sebanyak 13 Wilayah Berpotensi Dilanda Hujan dengan Intensitas Ringan
Sebut Rusia Sebagai Teman Baik, Prabowo Subianto Ungkap Peran Rusia dalam Dukung Militer Indonesia
Ia pun mengaku bangga dengan PTDI. Prabowo berharap industri pertahanan dalam negeri terus meningkatkan kemampuan.
Baca artikel lainnya di sini : Calon Presiden Prabowo Subianto Ungkap Kesamaan Pandangan dengan Jokowi Soal Hilirisasi
Hingga mampu memproduksi alutsista tempur mandiri.
“Kita berharap industri pertahanan kita terus meningkat sampai dengan memproduksi pesawat tempur,” katanya saat penyerahan.
Baca Juga:
Polri Ungkap Sebanyak 8 Provinsi yang Masuk Kategori Rawan Konflik di Gelaran Pilkada Serentak 2024
Presiden Jokowi dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto Tak Hadiri Acara PKB, Begini Alasannya
Sistem Teknologi Informasi PT Indonesia AirAsia Berangsur Normal Namun Masih Tahap Recovery
“Industri pertahanan adalah mutlak dibutuhkan oleh negara yang berdaulat dan merdeka,” lanjut Prabowo.
Lihat juga konten video, di sini: Momen Lucu dan Gemoy Tampak Saat Calon Presiden Prabowo Subianto Tampil di Atas Panggung HUT PSI
Adapun penyerahan pesawat angkut ringan tersebut ditandai dengan pemberian kunci secara simbolis oleh Prabowo kepada Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsdya TNI A. Gustaf Brugman.
Kelima NC-212i rencananya akan memperkuat Skadron Udara 4, Wing Udara 2 Lanud Abdulrachman Saleh, Malang, Jawa Timur.
Baca Juga:
KPK Cegah 4 Piihak dalam Dugaan Kasus Korupsi di Kota Semarang Usai Geledah Kantor Walikota Mbak Ita
Daftar 14 Nama Cagub Cawagub yang Diputuskan Partai Gerindra Maju pada Pilkada 2024, Super Lengkap
Prabowo mengatakan matra udara yang kuat mutlak dimiliki Indonesia.
Ia menyebut hal tersebut merupakan kebutuhan bagi negara modern yang berdaulat.
“Bangsa kita sangat membutuhkan tentara yang kuat, harus bekerja dalam operasi gabungan tiga matra.”
“Harus bekerja sebagai satu bagian dengan segala peran modern,” tutur Prabowo.***
Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.